IKPM Gontor

IKPM BOGOR

Informasi dan Berita seputar Ikatan Keluarga Pondok Modern cabang Bogor

IKPM Cabang Bogor Gelar Diskusi Malam Minggu Bersama Komandan Koprs Taruna

IKPM Cabang Bogor Gelar Diskusi Malam Minggu Bersama Komandan Koprs Taruna

BOGOR– IKPM Cabang Bogor gelar forum diskusi bersama Komandan Koprs Taruna yaitu Raden Dzaky Diaz Wicaksono. Kali ini whatsapp group digunakan sebagai ruang diskusi, karna dianggap mudah dan lebih santai. Diskusi kali ini dihadiri  langsung oleh ketua IKPM Cabang Bogor dan peserta yang datang dari para alumni Gontor dan Gontor Putri serta masyarakat umum. Antusias para audiens sudah dapat dirasakan  mulai dari jumlah pendaftar dalam diskusi, dan bagaimana diskusi kalin ini berjalan sangat baik serta begitu interaktif.

Diskusi ini bertujuan agar para peserta dapat mengambil pelajaran dan hikmah dari kehidupan sang Komandan . Sesuai dengan apa yang diiucapkan Asep Rogia selaku Ketua IKPM Cabang Bogor dalam sambutannya, (16/01)

“Jika di bangku sekolahan dan perkuliahan kita dapat pelajaran baru kemudian ujian, namun dalam kehidupan sesungguhnya Allah berikan ujian agar manusia dapat mengambil  hikmah dan pelajaran. Ada yang dengan ujian itu menjadikan dia semakin baik dan deket dengan Allah, namun ada pula yang malah sebaliknya. Semoga sharing season ini banyak memberikan  hikmah dan pelajaran yang sama-sama bisa kita ambil pelajarannya”

Komandan yang biasa dipanggil dengan nama Diaz ini juga merupakan alumni Gontor  yang melanjutkan studinya ke dunia pelayaran di Politeknik Bumi AKPELNI Semarang. Salah satu faktor aktifnya Diaz di dunia pelayaran berkat dorongan kedua orang tuanya, dia juga memberikan prestasi yang membangggakan. Di luar aktivitasnya di pelayaran, Diaz juga aktif berdakwah dan aktif dalam kegiatan-kegiatan sosial yang memberikan manfaat untuk banyak orang.

Judul diskusi ini dipilih langsung oleh Diaz dengan memiliki arti bahwa ketika sudah memiliki pilihan sebagai tujuan hidup, maka janganlah beralih sampai mendapatkannya.

“Jadi tema ini saya angkat dari kisah nyata yang setiap langkah saya penuh kegagalan, Sekali Layar Terbentang artinya sekali kita mempunyai cita-cita dan anga-angan yang tinggi, Pantang Surut Untuk Kembali, jangan sampai kita membalikan haluan (arah) kapal kita seblum mencapai suatu tujuan yang kita inginkan atau jangan pernah pulang sebelum kita mendapatkan apa yg kita inginkan.  Kita bisa merubah haluan kapal tapi kita tidak bisa merubah kemana arah angin berhembus”. Ujar Diaz  (16/01)

Kesuksesan yang saat ini Diaz miliki tidak luput dari cerita kegagalan yang pernah dia alami, kegagalan hidup menjadi motivasi baginya untuk terus berusaha meraih mimpi. Keyakinannya akan kuasa dan pertolongan Allah, serta ridho orangtua menjadi bekal baginya untuk terus berjuang meraih mimpi dan berkontribusi untuk umat. (Widia Jati Ningrum)

Share Berita ini

Program Donasi

Wakaf Produktif

Sedekah Wakaf Produktif Belilah semua kesulitanmu dengan sedekah Lihat laporan

Kaafilul Yatama

Sedekah Kaafilul Yataama Donasi untuk anak yatim Lihat Laporan keungan

Berita
Lainnya